Kontingen PEDA KTNA Kutim, Raih 5 Piala

BERAU – Kabupaten Kutai Timur (Kutim) bawa pulang lima piala, pada Pekan Daerah Kontak Tani Nelayan Andalan (PEDA KTNA) X di desa Labanan, Kecamatan Teluk Berau.

Dari beberapa lomba yang diikuti diantaranya Lomba Unjuk ketangkasan juara II  okulasi bibit jeruk dan juara II bongkas pasang traktor.

Kemudian, dilomba festival kesenian daerah yakni lomba peragaan buasana juga berhasil mendapatkan  juara II. Selanjutnya pada lomba asah terampil jauara III. Satu piala juara II berikutnya disumbangkan Priyanto dalam lomba temu karya.

Kepala Dinas Pertanian Kutim, Sugiono mengapresiasi atas capaian yang sudah didapatkan. Walaupun sebelumnya, Kutim menargetkan juara umum.

“Ya memang tim Kutim sudah berusaha semaksimal mungkin, tapi untuk pertandingan yang bergengsi yaitu Lomba Asah Trampil, Tim Kutim sudah cukup membanggakan. Walaupun baru juara III. Ini adalah bukti pembinaan yang dilakukan oleh Distan melalui para PPL  di desa, sehingga membuahkan hasil,” ucap Sugiono, yang tak hentinya memberikan dukungan bagi tim Kutim pada PEDA KTNA X Berau.

Atas lima juara itu, Sugiono menuturkan, bahwa transfer ilmu dan teknologi kepada para petani,  dari PPL masing – masing wilayahnya sudah dapat dimengerti oleh petani.

Untuk itu, Dia berharap kedepan petani bisa lebih sejahtera lagi dalam pengembangan  usaha taninya. Serta terus berupaya mempraktekkan apanyang telah didapatkan dari Dinas Pertanian melalui PPL. (hms15)