Bontang – PT Kaltim Methanol Industri (KMI) kembali menunjukan kepeduliannya terhadap dunia pendidikan di Kota Bontang. Melalui Program CSR (Corporate Social Responsibility), PT KMI menggelar pelatihan Implementasi Kurikulum 13 kepada puluhan Guru SD di dua kelurahan.
Bekerjasama dengan lembaga kemanusiaan PKPU Bontang serta Kelompok Kerja Guru Gugus 2 Kota Bontang, pelatihan tersebut digelar selama dua hari mulai dari tanggal 17 hingga 18 april 2018, di Ruang Pirus Hotel Equator Bontang.
Acara pelatihan ini dihadiri Direktur Produksi PT KMI Suhardi, Kepala Bidang SD Dinas Pendidikan dan Kebudayaan Kota Bontang Sunarya, Kepala PKPU Bontang Rahmat Haryono, serta puluhan tenaga pendidik dari dua kelurahan.
Dikatakan Direktur Produksi PT KMI Suhardi, guru mempunyai peranan penting dalam membangun serta menciptakan sumber daya manusia yang cerdas dan berbudaya.
Dengan diadakannya pelatihan ini, Suhardi berharap para tenaga pendidik tersebut mampu meningkatkan kompetensinya dalam mengajar, sehingga mampu mencetak SDM (Sumber Daya Manusia) yang berkualitas di masa mendatang.
“Kegiatan workshop ini merupakan kegiatan CSR PT KMI. Peran guru tentunya sangat sentral di dalam mendidik dan mengajar terhadap anak-anak kita. Dengan pelatihan ini diharapkan para guru bisa memotifasi para murid untuk mengembangkan dirinya sehingga terciptanya SDM hebat di masa mendatang,” ucap Suhardi kepada awak media.
Ditambahkan Suhardi, kegiatan pelatihan untuk para guru ini merupakan program CSR pertama PT KMI yang menyasar para pendidik, hal ini tentu bersinergi dengan Pemerintah Kota Bontang untuk menjadikan Kota Bontang sebagai Smart City. Apabila kondisi perusahaan dalam keadaan baik, bukan tidak mungkin kegiatan pelatihan seperti ini akan terus diadakan secara berkelanjutan.
“Kalau untuk guru-guru ini baru yang pertama kali, biasanya sebelum ujian kita menyelengarakan acara untuk murid-murid, selain itu ada juga kursus bahasa inggris bagi murid. Kalau perusahan kedepan terus berkembang, semoga akan lebih banyak kegiatan,” jelasnya.