Bupati Resmikan Pembangunan MPP dan UMKM Center, Tonggak Baru Pelayanan Publik di Kutim

Sangatta – Kabupaten Kutai Timur (Kutim) mengambil langkah besar dalam meningkatkan kualitas pelayanan publik dengan memulai pembangunan Mal Pelayanan Publik (MPP) dan UMKM Center. Bupati Kutim, Drs. H. Ardiansyah Sulaiman, M.SI, meresmikan peletakan batu pertama proyek ini di Jl. Apt. Pranoto pada Rabu, (11/9/2024).

Acara peresmian dihadiri oleh Ketua DPRD sementara Jimmy, Forum Koordinasi Pimpinan Daerah (Forkopimda), Organisasi Perangkat Daerah, Kepala Kejaksaan Negeri (Kejari) Kutim, serta tamu undangan lainnya.

Dalam sambutannya, Bupati Ardiansyah Sulaiman menjelaskan bahwa MPP akan mengintegrasikan berbagai layanan publik dalam satu tempat, sehingga masyarakat tidak perlu lagi repot mengunjungi berbagai instansi.

“Pembangunan MPP ini merupakan wujud komitmen kami dalam memberikan pelayanan publik yang lebih baik dan efisien. Kami ingin masyarakat Kutai Timur dapat mengakses layanan publik dengan mudah, cepat, dan nyaman,” ujarnya.

Selain itu, UMKM Center diharapkan dapat menjadi wadah bagi para pelaku usaha untuk menjangkau konsumen yang lebih luas dan meningkatkan omzet penjualan.

“Masyarakat yang datang berurusan ke MPP bisa sekalian membeli produk olahan UMKM dan Koperasi yang ditawarkan di UMKM Center,” jelas Bupati.

Bupati Ardiansyah Sulaiman juga menekankan bahwa acara peletakan batu pertama ini menandai tonggak sejarah baru bagi Kutim. “Dengan hadirnya MPP dan UMKM Center ini, kita berharap ini menjadi salah satu ikon kebanggaan Kutai Timur. Ini adalah wujud nyata dari semangat kita semua untuk terus membangun Kutai Timur menjadi daerah yang lebih maju dan sejahtera,” pungkasnya. (*)

Berita Terbaru