Sangatta…Pemerintah Kabupaten Kutai Timur berencana akan mengganti nama Pelabuhan Kenyamukan Sangatta menjadi Pelabuhan Kudungga. Hal tersebut disampaikan langsung oleh Wakil Bupati Kutim Kasmidi Bulang.
Bahkan menurut Kasmidi Bulang rencana pergantian nama tersebut, sebelumnya telah dijadwalkan akan diresmikan langsung oleh Gubernur Kaltim Isran Noor. Namun karena bersamaan dengan kegiatan Pekan Olahraga Provensi Kaltim, maka rencana tersebut kembali di tunda hingga awal tahun 2019 mendatang.
Selain itu, Pergantian nama pelabuhan tersebut, menurut Kasmidi Bulang, untuk mengenang sejarah Raja Kutai Pertama di Nusantara yakni raja Kudungga, terlebih sebelumnya sejumlah bangunan hingga kapal perang milik Pemkab Kutim sebelumnya juga telah diberikan nama Kudungga.